.

.

YUK KENALI CIRI - CIRI MINUMAN BERKARBONASI

Minuman berkarbonasi / bersoda telah banyak beredar di amsyarakat. dan hampir semua orang pernah mengkonsumsi minuman yang mengandung zat ini. selain tergolong zat yang kurang sehat bagi tubuh, karbonasi juga dapat menimbulkan efek negatif  bagi tubuh. berikut ini ciri - ciri minuman berkarbonasi.

Dosen dan Peneliti di Departemen Ilmu Teknologi Pangan, FATETA, IPB, Prof Dr Ir Made Astawan, MS menjelaskan karbonasi merupakan proses dari karbondioksida yang dimasukkan ke dalam cairan dengan tekanan tinggi. Kemudian masuk terikat dengan cairan tapi tidak permanen.

Ciri-ciri minuman berkarbonasi, lanjutnya, jika dikocok ada gelembung. Lalu ketika dibuka akan muncul suara letupan yang menandai karbondioksida lepas ke udara.

Selain itu, ketika dituang, minuman karbonasi mengeluarkan gelembung yang mendesis. Namun, gelembung tersebut lama-lama hilang. Kemudian menjadi datar dan menjadi cairan biasa seperti sirup.

Minuman ini dibuat hanya untuk memberikan sensasi ketika dibuka, memberikan kesenangan dengan gelembung dan ada efek "menggigit" atau krenyes ketika karbondioksidanya masih ada.

Nah ternyata cukup mudah dalam mengenali minuman yang berkarbonasi atau mengandung soda. dan mulai saat ini sebaiknya kita harus jauhi sering sering mengkonsumsi minuman berkarbonasi ini demi kesehatan kita di masa depan.
silahkan sebarkan artikel ini jika bermanfaat menurut anda.

sumber:http:
//www.republika.co.id/berita/gaya-hidup/kuliner/14/04/02/n3e5x2-ini-dia-ciri-minuman-berkarbonasi